Segala Harta Di Dunia Tidak Akan Cukup Jika Kamu Tidak Memiliki Ini 

Diterbitkan Dikategorikan dalam Bible Study, Keuangan Tak ada komentar pada Segala Harta Di Dunia Tidak Akan Cukup Jika Kamu Tidak Memiliki Ini 

 

 

‘When He is enough for you, you only want what He wants to give you’

 

Kejadian 13 : 8-12 Maka berkatalah Abram kepada Lot: “Janganlah kiranya ada perkelahian antara aku dan engkau, dan antara para gembalaku dan para gembalamu, sebab kita ini kerabat.

Bukankah seluruh negeri ini terbuka untuk engkau? Baiklah pisahkan dirimu dari padaku; jika engkau ke kiri, maka aku ke kanan, jika engkau ke kanan, maka aku ke kiri.”

Lalu Lot melayangkan pandangnya dan dilihatnyalah, bahwa seluruh Lembah Yordan banyak airnya, seperti taman TUHAN, seperti tanah Mesir, sampai ke Zoar. — Hal itu terjadi sebelum TUHAN memusnahkan Sodom dan Gomora. —

Sebab itu Lot memilih baginya seluruh Lembah Yordan itu, lalu ia berangkat ke sebelah timur dan mereka berpisah.

Abram menetap di tanah Kanaan, tetapi Lot menetap di kota-kota Lembah Yordan dan berkemah di dekat Sodom.

 

Tidak ada yang salah dari mencari serta mengumpulkan kekayaan. Namun jika hal itu didorong oleh ketidakpuasan atau bahkan keserakahan, maka kehancuran akan menunggu kita di ujung jalan. 

Motivasi mengejar kekayaan karena keserakahan akan membuat kita menggunakan segala cara, dari yang rohani sampai duniawi, untuk mencapainya. Dari berdoa sampai menipu dengan alasan mulia kita ajukan kepada Tuhan maupun orang lain. 

Namun ketika kekayaan kita dapatkan atas dasar rasa puas dan bersyukur, maka kita tidak akan takut untuk kehilangan dan kita akan kuatir ketika tidak tercapai. 

Abram sudah merasa puas akan kekayaan yang ia miliki, sehingga dia tidak merasa perlu untuk mencari tanah yang lebih subur atau lebih indah. Asalkan bisa menyembah Tuhan dengan tenang dan hidup damai sejahtera dengan Lot, keponakannya. 

Bro Sis, 

Buat apa kita memiliki kekayaan tapi tidak punya waktu untuk Tuhan serta melayani-Nya? 

Apa faedahnya kita memiliki usaha besar, rumah yang megah serta mobil yang mewah tapi kita hidup bermusuhan dengan orang-orang? 

‘Being able to worship God and live peacefully with others is enough’ 

 

🕯️Seperti tulisan saya beberapa hari yang lalu, saya adalah orang yang cukup gampang berpuas diri. Sebagai seorang plegmatis yang saya butuhkan hanyalah rasa damai dalam hidup. Saya tidak butuh rumah yang megah ataupun mobil yang mewah. Bagi saya yang penting saya bisa membangun hubungan dengan Tuhan serta melayani dalam jemaat. 

🕯️Namun yang akhir-akhir ini saya temukan serta bergumul adalah rasa damai saya terganggu ketika hidup dan pelayanan saya tidak dihargai, baik itu di dalam rumah maupun di gereja. Tidak seperti Abram, ternyata saya belum puas dengan Tuhan. Saya masih membutuhkan penghargaan dari orang lain. 

🕯️Dalam hati dan pikiran nyaring bersuara bahwa saya masih manusia, masih butuh penghargaan, namun di lubuk hati terdalam saya tahu bahwa kasih dan penghargaan dari Tuhan sudah lebih dari cukup bagi saya. Saya tahu bahwa ini proses yang harus jalani untuk merasa bahwa hanya Tuhan yang cukup bagi saya. 

 

If I have Him, I have all I need

-Nancy Leigh DeMoss

Bagikan Ini:

Oleh Eka Karnawan

Seorang dokter gigi yang cinta Tuhan.

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DOMBAPA Ijinkan kami memberi notifikasi update terbaru kepada Anda.
Tidak
Ijinkan Notifikasi